Visi dari Sekolah Dasar Negeri Bintoro 1 yaitu:
”Unggul dalam prestasi, berkarakter, peduli lingkungan, santun dalam perilaku berlandaskan iman dan taqwa”
Indikator Visi :
- Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.
- Meningkatkan perolehan nilai UAN.
- Meningkatkan persaingan ke sekolah SMP Negeri
- Meningkatkan profesionalisme tenaga pendidik dan kependidikan.
- Menigkatkan prestasi seni dan budaya.
- Menigngkatkan kepedulian warga sekolah terhadap lingkungan.
MISI
Adapun misi dari Sekolah Dasar Negeri Bintoto 1 adalah sebagai berikut.
- Menumbuhkan keimanan dan ketaqwaan melalui penghayatan dan pengamalan ajaran agama sesuai dengan agama yang dianut.
- Melakukan pembelajaran dan bimbingan secara efektif, terjadwal dan efisien.
- Menumbuh kembangkan daya saing untuk masuk ke sekolah negeri.
- Menumbuh kembangkan profesionalisme tenaga pendidik dan kependidikan.
- Mendorong dan membina siswa pada jalur seni dan budaya.
- Menumbuhkan semangat mencintai lingkungan sekitar.
-
Menumbuhkembangkan dan mengamalkan ajaran agama dengan benar.
-
Menjadikan peserta didik manusia yang cerdas, berakhlak mulia, jujur dan mandiri.
-
Menumbuhkembangkan sikap kritis, kreatif, disiplin dan bertanggungjawab, serta tidak membedakan jenis kelamin, agama dan suku di sekolah, keluarga dan masyarakat.
-
Menciptakan suasana yang kondusif, lingkungan yang sehat dan bersih.
TUJUAN SEKOLAH
Adapan tujuan Sekolah Dasar Negeri BIntoro 1 adalah sebagai berikut.
- Memiliki acuan dalam pembelajaran dalam bentuk kurikulum tingkat satuan pendidikan.
- Meningkatkan nilai UAS setiap tahun
- Dapat mengamalkan ajaran agama sesuai dengan hasil pembelajaran dan kegiatan pembiasaan.
- Meningkatkan kualifikasi tenaga pendidik dan kependidikan sesuai tuntutan program pembelajaran yang berkuakitas.
- Mengupayakan pemenuhan kebutuhan prasarana dan sarana sekolah dan program pendidikan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar.
- Mengadakan kerjasama dengan unsur pemerintahan desa pakraman, masyarakat, pemerintah dan mendorong partisipasinya pada intaq, iptek, dan budaya bangsa.
- Menciptakan lingkungan yang asri,bersih dan kondusif untuk proses belajar mengajar
- Mengembangkan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler unggulan, dalam bidang olahraga adalah atletik dan dalam bidang seni adalah pesantian.